Welcome minna~~this blog is a share from @Otakugakure (Twitter) Enjoy your visit :) If you want to take out something, give proper credit, please :D Sankyuu~~~

Mixim 11

Jumat, 01 Maret 2013


Alternative title: MiXiM♀12,
MiXiM 12,
MiXiM 11,
MiXiM11,
MiXiM,
ミクシム・イレブン MIXiM★11
銀河系傳承 (Chinese (Taiwan))
Genres: action, comedy, romance, supernatural

Type: Manga
Volumes: 12
Chapters: 129
Status: Finished
Published: 2008 to Feb 2, 2011
Genres: Action, Comedy, Romance, Shounen, Supernatural
Authors: Anzai, Nobuyuki (Story & Art)
Serialization: Shounen Sunday (Weekly)

Mixim 11 adalah shonen manga karangan Nobuyuki Anzai. Manga ini mulai diserialkan di Shonen Sunday sejak 2008. Anzai sedang dalam masa hiatus sejak berakhirya serial MAR hingga serialisasi dari manga ini. Judulnya kemudian diubah dari yang aslinya MiXiM♀12 menjadi MIXIM☆11.

Sinopsis
Tiga siswa SMA, Ichimatsu Matsuri (祭 壱松), Takezō Sangubashi (参宮橋 竹蔵), dan Koume Haruno (春野 小梅) tampaknya tidak punya keberuntungan jika menyangkut tentang gadis. Suatu hari seseorang bernama Karmina (カルミナ) memberitahu bahwa salah satu dari mereka bertiga adalah pangeran dari bintang Polaris. Juga, pangeran punya mantra yang menempel padanya sejak lahir sehingga ia tidak akan pernah dicintai oleh wanita manapun demi menjaganya agar tidak bersatu dengan kehidupan Bumi Namun, ada 12 gadis yang dinamai sesuai rasi bintang yang kebal terhadap mantra. Ketiga siswa ini harus mencari tahu siapa diantara mereka yang merupakan sang pangeran sehingga ia bisa menikahi salah satu dari 12 gadis kemudian mengambil alih tahta demi menjaga agar Polaris tidak kehilangan cahayanya.

Karakter

Ichimatsu Matsuri (祭 壱松)
Seorang siswa yang tidak disukai dan terlibat dengan banyak perkelahian di sekolah. Ia adalah salah satu kandidat Pangeran Polaris karena adanya tanda kerajaan di tangan kirinya. Ichimatsu sebenarnya menyukai hal imut meski bertentangan dengan penampilannya yang kasar. Senjatanya adalah kelima boneka tangannya, setiap boneka mempunyai kemampuan berbeda, teknik mereka yang paling kuat adalah menjadi "Nova". Sejauh ini ia berhasil membangkitkan 3 boneka, Tonagari, Mister Dandy dan Lucky Leo. Tonagari adalah yang pertama bangkit dan berada di telunjuknya. Kekuatan Tonagari adalah kemampuan fisik yang luar biasa kuat. Kedua Mister Dandy mampu mengubah apapun yang dipilih Ichimatsu menjadi senjata. Ketiga Leo membuatnya mampu untuk terbang. Sedangkan kedua boneka lainnya bernama G.O.D / Glory or Death dan Skull yang belum bangkit. Diantara kandidat pangeran lainnya, dialah yang terkuat.



Takezō Sangubashi (参宮橋 竹蔵)
Seorang otaku yang suka gulat, musik metal, dan games tertentu. Dia juga salah satu kandidat Pangeran Polaris kerena tanda kerajaan di kakiknya. Biasanya dia akan mimisan parah ketika melihat gadis yang dia sukai. Senjatanya adalah POP yang dapat membuat karakter dan kemampuan karakter dalam game yang ia mainkan menjadi nyata. Dia bisa mengontrol mereka sama dengan ketika ia memainkannya. Momoko, sang trainer setelah berhasil mengalahkan ketiga kandidat, membuatnya melatih kemampuan tangan kiri dan konsentrasinya saja karena menilai Takezo tidak punya kemampuan fisik dan stamina yang kuat.


Koume Haruno (春野 小梅)
Siswa dengan sikap lembut, yang bertingkah cengeng karena "mother-complex" nya. Dia punya masalah untuk berkata tidak ketika orang meminta bantuannya, namun ia senang dapat membantu. Dia juga salah satu kandidat Pangeran Polaris karena tanda kerajaan yang dimiliki di bokongnya. Kouma tidak bisa terlalu dekat dengan gadis dan jika ia melihat dada/panties, personality nya akan  berubah menjadi seperti bayi dan menganggap gadis itu sebagai ibunya. Senjatanya adalah sebuah pakaian anjing yang diberikan padanya oleh Katayama Ren, dan kemampuannya adalah penciumannya dapat meningkat 100 kali lebih baik dan pendengarannya meningkat 6 kali lipat. Dia adalah yang pertama kali bisa pacaran dengan gadis yaitu Ren. Koume juga dinyatakan sebagai Pangeran sesungguhnya oleh sang ayah, Raja Polaris.

Sources : http://manga.wikia.com/wiki/Mixim_11
               http://myanimelist.net/manga/7265/MIXiM%E2%98%8511
               http://www.animenewsnetwork.com/encyclopedia/manga.php?id=14413

1 komentar:

Miliana mengatakan...

jadi tertarik deh buat baca lagi

registrasi axis online

Posting Komentar