Welcome minna~~this blog is a share from @Otakugakure (Twitter) Enjoy your visit :) If you want to take out something, give proper credit, please :D Sankyuu~~~

Jigoku Sensei Nūbē

Jumat, 02 September 2011

 Credit : indowebster.web.id

Hell Teacher Nūbē, dengan judul asli Jigoku Sensei Nube (地獄先生ぬ~べ~ Jigoku Sensei Nūbē), adalah serial manga yang diciptakan atas kerjasama dari seorang penulis bernama Shou Makura dan seniman bernama Takeshi Okano dalam majalah komik Weekly Shonen Jump terbitan Shueisha. Serial ini terdiri dari 276 bab (tidak termasuk bab tambahan dimana tokoh "Nube" dikenal sebagai "Nubo") dari edisi 38, 1993 sampai edisi 24, 1999. Serial anime Nube dengan 48 episode yang berdasarkan manga dengan judul yang sama diciptakan oleh Toei Animation, dan disiarkan dari tahun 1996 sampai 1997, ditayangkan oleh Animax dan TV Asahi. Anime tersebut menghasilkan tiga film dan tiga episode OAV. Di Indonesia, manga tersebut diterbitkan oleh m&c, dan serial animenya ditayangkan oleh TV7 (sebelum menjadi Trans7).

Umumnya cerita dalam manga ini mengambil latar di kota Dōmori. Tokoh utama dalam cerita tersebut adalah Meisuke Nueno (鵺野鳴介 Nueno Meisuke), dengan nama panggilan Nūbē (ぬ~べ~), wali kelas 5-3 di SD Dōmori (童守小学校 Dōmori Shōgakkō). Selain sebagai seorang guru, Nube juga merupakan seorang ahli roh, dan sering melindungi kota Dōmori dari gangguan roh jahat dengan meminjam kekuatan setan yang terkurung dalam tangan kirinya – tangan yang ia sebut "Tangan Setan" (鬼の手 Oni no Te) – karena tangan tersebut berbeda dengan tangan manusia biasa.

Sinopsis
Manga ini terdiri dari beberapa bab. Biasanya setiap bab memiliki cerita yang berbeda. Topik utama dalam serial Nube adalah makhluk supranatural dan fenomena misterius, maka kebanyakan episode menceritakan kisah pertemuan antara makhluk supranatural dengan salah satu murid Nube. Seringkali murid Nube terlibat konflik dengan makhluk tersebut, namun beberapa di antaranya bersifat baik dan cerita diakhiri tanpa adegan kekerasan. Ketika makhluk atau roh jahat menyerang salah satu muridnya, Nube turun tangan dengan kekuatan "Tangan Setan" yang dimilikinya untuk menyingkirkan makhluk tersebut. Apabila salah satu muridnya mengalami suatu fenomena misterius, maka Nube dan muridnya mencari pemecahan masalah bersama-sama. Kebanyakan fenomena tersebut disebabkan oleh roh maupun makhluk supranatural, namun beberapa fenomena disebabkan tanpa sengaja oleh tokoh itu sendiri. Selain roh jahat dan fenomena misterius, konflik dalam cerita Nube kadangkala disebabkan oleh tokoh antagonis, tetapi sangat jarang muncul. Untuk masalah roh jahat, biasanya Nube menyelesaikannya dengan kekuatan "Tangan Setan", namun masalah yang dialami oleh murid Nube tidak selamanya terselesaikan oleh kekuatan tersebut. Dalam setiap akhir cerita, Nube dan muridnya biasanya mengambil hikmah dari peristiwa yang dialaminya.

OST :
Pembuka:

    Baribari Saikyou No. 1 (The No. 1 Greatest Hard-Worker) oleh Feel So Bad (serial TV)
    News na Gakkou (School News) oleh Sigetaka Takayama & Himawari Kids (OAVs)

Penutup:

    Mienai Chikara ~Invisible One~ (Unseen Power ~Invisible One~) oleh B'z (serial TV - Eps. 1-29)
    Spirit oleh PAMELAH (serial TV - Eps. 30-47)
    Baribari Saikyou No. 1 (serial TV - Ep. 48)
    Hurt oleh CASH (OAVs)


Source : http://id.wikipedia.org/wiki/Nube:_Guru_Ahli_Roh

0 komentar:

Posting Komentar